Debat Soal Makan di Depan Orang Puasa, Tengku Zul: Azab di Akhirat Kelak

Eramuslim.com – Akun Twitter Khazanah GNH yang dikelola komunita santri Gus Nadirsyah Hosen mengunggah cuitan yang berbicara soal hukum makan di hadapan orang berpuasa.

Cuitan tersebut diduga sebagai respons terhadap pelarangan warung makan buka di siang hari yang diterapkan di Serang, Banten.

Debat Soal Makan di Depan Orang Puasa, Tengku Zul: Azab di Akhirat Kelak

Menurut akun tersebut, tindakan-tindakan arogan seperti penutupan warung makan tak perlu dilakukan selama bulan Ramadan.

“Kamu gak bisa puasa dg syahdu meski semua warung kamu paksa tutup dan semua maksiat kamu berantas. Soalnya kamu pakai nafsu-amarah,” tulis akun tersebut, Kamis (15/4/2021).

“Padahal puasa mengajari kita untuk mengendalikan diri. Pandanglah mereka yg tak berpuasa dg pandangan cinta. ‘Makanlah, kami gak apa-apa kok’,” lanjutnya.

Tengku Zul debat soal sengaja makan di depan orang puasa (twitter.com/@ustadtengkuzul)
Tengku Zul debat soal sengaja makan di depan orang puasa (twitter.com/@ustadtengkuzul)

Menanggapi cuitan tersebut, Tengku Zul, lewat akun Twitternya memberikan komentar. Ia menilai orang yang tidak berpuasa dengan sengaja makan di depan orang yang puasa adalah kurang akal.

“Ya tapi sebaliknya kurang akal lah orang yang tidak puasa dengan sengaja makan di depan orang yang puasa…” tulis Tengku Zul.