Diminta Belajar Agama, Sukmawati: Belajar Juga Sejarah

Eramuslim.com – Sukmawati Soekarnoputri diminta memperdalam ilmu agama Islam terkait pidato membandingkan Nabi Muhammad SAW dengan Presiden RI ke-1 Sukarno. Menanggapi hal tersebut, putri Presiden Sukarno ini mengatakan perlu juga belajar sejarah dengan baik.

“Minta tolong belajar sejarah juga dengan lebih baik,” kata Sukmawati ketika dihubungi detikcom, Senin (18/11/2019) malam.

Sukmawati menyayangkan reaksi pihak-pihak yang menyudutkan dirinya. Menurut Sukma, pihak-pihak tersebut perlu melihat video utuh pidato dirinya saat menyinggung Nabi Muhammad SAW dan Sukarno.

“Lebih baik betul-betul dicari video lengkap ‘Ibu Sukma nih sebenarnya bicaranya bagaimana sih?’. Ada contoh anak muda, dia itu dengan sangat teliti cermat mencari video aslinya kemudian dia tahu, ‘Sebetulnya ibu Sukma ini nggak bicara yang salah’,” ujar Sukmawati.

Sukmawati menuturkan maksud pidatonya menekankan nasionalisme dan hal tersebut tak bisa lepas dari sejarah perjalanan bangsa Indonesia. Sukmawati menyampaikan tujuannya berpidato agar generasi muda dapat memahami nasionalisme dan patriotisme berkembang sejak kepemimpinan Sukarno.