Masjid Cheng Hoo Saksi Bisu Mualaf Tionghoa di Surabaya

Masjid Cheng Hoo Saksi Bisu Mualaf Tionghoa di Surabaya

Geliat muslim warga keturunan Tionghoa di Surabaya sejak dua tahun terakhir mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Bahkan berdasarkan catatan Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) Surabaya, tercatat ada 3 orang hingga 5 orang yang ikrar menjadi Mualaf di Masjid Cheng Hoo setiap bulan.

“Untuk Surabaya perkembangannya cukup signifikan. Sejak dua tahun terakhir ada 3 orang hingga 5 orang setiap bulannya yang berikrar untuk Mualaf, baik dari kalangan Etnis Tionghoa maupun yang lain,” kata Ketua PITI Surabaya Dodik Endarmadji saat ditemui di kawasan Masjid Cheng Hoo, Jalan Gading, Surabaya, Jumat (13/7/2012).

Sedangkan untuk anggota PITI sendiri yang terdaftar terdapat sekira 750 orang. Mereka adalah anggota yang ikut dalam organisasi ini. Sementara belum lagi ditambah beberapa warga etnis yang menjadi simpatisan PITI.

Sementara datangnya bulan suci Ramadan tahun ini, di Masjid Cheng Hoo juga tak lepas dari berbagai kegiatan keagamaan. Terlebih lagi, PITI juga banyak melakukan misi-misi sosial kemasyarakatan. Termasuk berkerja sama dengan ormas lainnya baik lintas etnis maupun agama.

Untuk Ramadan ini, selain kegiatan rutin bulan Ramadan, di Masjid Cheng Hoo banyak diisi pengajian oleh sejumlah ustadz di Surabaya. “Di luar Ramadan ada kegiatan rutin pengajian dan pembelajaran membaca Alquran setiap hari kamis,” tambah Dodik.(fzl/okezone)