Presidium 212: Kibarkan Merah Putih Setengah Tiang Tanda Duka Atas Kriminalisasi Ulama

Eramuslim.com – Dalam acara konferensi pers bertempat di Masjid Baiturahman, Sahardjo, Rabu sore (31/5), Ketua Presidium Alumni 212 Ust. Ir. Ansufri Idrus Sambo menyerukan umat Islam melakukan perlawanan dalam koridor hukum terhadap pemerintahan Jokowi yang dinilainya semakin represif dan melakukan kejahatan kemanusiaan terstruktur, sistematis, dan masif terhadap para ulama dan aktivis.

“Kita menyerukan agar besok, kita semua memasang bendera merah putih setengah tiang, sebagai bentuk kesedihan, duka cita kita, terhadap negeri ini, di mana kekuasaan dipakai untuk mengkriminalisasikan ulama dan para aktivis,” tegas Ustadz Sambo.

Selain itu, Alumni 212 juga menyerukan agar umat Islam bisa memperkokoh dan menyatukan langkah dalam melawan upaya kriminalisasi terhadap para ulama dan aktivis dalam koridor hukum yang berlaku, tanpa pertumpahan darah setetes pun.

“Itu pesan Habib Rizieq, tanpa pertumpahan darah, karena kami tidak ingin terprovokasi mereka yang memang menginginkan kekacauan di negeri ini,” tegas Ustadz Sambo. (kl/em)

https://m.eramuslim.com/resensi-buku/pahlawan-akankah-hanya-menjadi-kenangan-untold-history-eramuslim-digest-edisi-9.htm