Tol Laut Cikarang, Netizen: Coba Telusuri Mega Proyek 600 Hektar Lippo Orange County, Sebelumnya Gak Pernah Banjir Parah

Eramuslim.com – Hujan deras disertai angin kencang melanda kawasan Jakarta dan Bekasi siang kemarin. Akibatnya, sejumlah daerah terkena banjir. Yang terparah terjadi di kawasan Tol Jakarta-Cikampek. Hujan deras tak hanya bikin jalanan terendam banjir seperti sungai tapi juga bikin gerbang tol ambruk. Kejadian ini bikin heboh jagat Twitter.

Ambruknya gerbang tol Cikunir 2 dilaporkan oleh TMC Polda Metro Jaya melalui akun Twitternya @TMCPoldaMetro. Di akunnya, TMC menyebut ambruknya gerbang tol terjadi sekitar pukul 14.36 WIB.

“Arus lalu lintas dalam Tol Bekasi Barat yang mengarah ke Kampung Rambutan dialihkan ke wilayah Halim yang berada di titik KM 0,” cuitnya, sambil mengunggah foto.

cibatu banjirDari foto itu terlihat atap gerbang tol tersebut roboh dan miring hampir jatuh ke jalan. Tampak semua pintu tol di gerbang tersebut ditutup dan kendaraan banyak yang putar balik ke Jatiwaringin atau ke Cawang. Hal ini membuat kendaraan menumpuk dan macet. Penutupan akses jalan ini menimbulkan kemacetan lalu lintas di ruas tol Jakarta-Cikampek dari arah Cikampek ke Jakarta. Kemacetan mengular sepanjang lima kilometer.

PT Jasa Marga sebagai pengelola langsung, mengerahkan dua alat berat untuk mengevakuasi atap yang ambruk. Direktur Teknik dan Operasional Jasa Marga Edwin Cahyadi menargetkan minimal enam gerbang tol dari 14 gerbang yang ada, bisa dilewati kendaraan hari ini. “Rencananya malam ini tiga kiri dan tiga kanan, total enam gardu bisa melintas kendaraan. Mudah-mudahan, besok pagi (hari ini)bisa melintas enam gardu tol,” kata Edwin.

Sedangkan untuk bagian tengah gerbang tol, di mana tingkat kerusakan paling parah terjadi diperkirakan baru bisa beroperasi normal kembali setelah satu bulan ke depan. “Untuk sementara, kami pengelola jalan tol mohon maaf,” ucapnya.

Di waktu yang bersamaan, genangan air menggenangi tol Cikampek di KM 34 arah ke Jakarta. Macet karena genangan air juga dilaporkan di KM 13 ke arah masuk JORR. Petugas PJR Tol Cikampek Brigadir Haryanto mengatakan, banjir terjadi di KM 34 Tol Jakarta-Cikampek tepatnya di Kawasan Cikarang, Kabupaten Bekasi arah Jakarta. “Ketinggian air mencapai 50 centimeter. Kendaraan masih bisa melintas lewat jalur kanan,” kata Haryanto saat dihubungi, kemarin.

lippo orange countyFoto terendamnya ruas tol tersebut berseliweran di jagat Twitter. Antara lain diunggah Kahumas BNPB Sutopo Purwo Nugroho di akunnya @Sutopo_BNPB. “Banjir di Tol Cikunir dan JORR,” cuitnya sambil mengunggah foto. Di foto tampak genangan air berwarna coklat terlihat sepanjang jalan. Mobil masih bisa lewat melalui sisi lajur paling kanan. Dari foto juga terlihat dua mobil mogok di tengah genangan karena berusaha menerobos.

Foto itu bikin kaget netizen, terutama yang biasa melewati jalur tersebut. Pasalnya, tol JORR sangat jarang sekali banjir. Sebagian tweeps tak percaya dengan foto yang beredar. “Omong-omong foto tol Jakarta-Cikampek yang berubah jadi sungai itu beneran?,” tanya @melawanarah. Cuitan tersebut langssung dijawab, “Cek akun @Sutopo_BNPB kalau tak percaya,” timpal @nanamiftah.

Sebagian menduga-duga kenapa ruas tol bisa terendam banjir. Akun @nonarray menduga banjir tersebut akibat mega proyek Lippo Oranye Country. “Coba tuh telusuri mega proyek Lippo. 600Ha lho. Ini banjir ga pernah terjadi separah ini,” cuitnya. Menurut @inisialdna, banjir itu karena dampak pembangunan yang kurang respek kepada lingkungan. “Yang menuai sekarang,” ujarnya. Tapi ada juga netizen menanggapi kejadian ini dengan nada guyon. “Ini tol laut Presiden sukses,” ujar @CahjeponSugeng.(ts/rmol)