Ubedilah Badrun: SJS Ingatkan Jokowi Sesungguhnya Tak Layak Lagi Memimpin Negeri Ini

Eramuslim.com— Pengamat politik Ubedilah Badrun menyebut kehadiran SJS jauh lebih visioner untuk mengingatkan bahwa Jokowi sesungguhnya sudah tidak layak memimpin negeri ini lagi.

Kemunculan Seknas Jokowi Sudahlah! (SJS) dianggap sebagai pengingat masyarakat bahwa Joko Widodo sesungguhnya sudah tidak layak memimpin negeri ini lagi.

Analis sosial politik Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Ubedilah Badrun/RMOL

Begitu yang disampaikan analis sosial politik Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Ubedilah Badrun, sekaligus memberikan apresiasi kepada Adhie Massardi yang membentuk SJS.

“Seknas ini selain sebagai sikap berbeda dengan sikap Seknas Jokpro yang ingin memperpanjang masa jabatan Presiden,” kata Ubedilah kepada Kantor Berita Politik RMOL (Group Pojoksatu), Jumat (25/6).

“Juga lebih dari itu, SJS jauh lebih visionar untuk mengingatkan bahwa Jokowi sesungguhnya sudah tidak layak memimpin negeri ini,” ujarnya lagi.

Ubedilah menilai, ke depan kemunculan SJS dimungkinkan akan menjadi kekuatan oposisi besar yang didukung banyak kalangan dan tokoh bangsa.

Jika SJS mampu mengartikulasikan kepentingan rakyat banyak dan arah kepentingan nasional yang sesungguhnya.

“Saya membaca gejala kuatnya dukungan pada kelompok oposisi baru ini akan semakin luas. Sebab terpuruknya ekonomi, mismanajemen hadapi Covid-19, korupsi yang merajalela, dan situasi sosial yang disharmonis adalah bukti bahwa Jokowi sesungguhnya gagal memimpin negeri ini,” kata Ubedilah Badrun. [Pojoksatu]