Akhirnya Parlemen Italia Akui Negara Palestina

pengakuan terhadap palestinaEramuslim – Parlemen Italia akhirnya menyetujui pada hari Jum’at (27/02) kemarin untuk mengeluarkan resolusi tidak mengikat kepada pemerintah untuk segera mengakui Palestina sebagai negara merdeka dan berdaulat.

Proposal tidak mengikat tersebut mendesak pemerintah untuk mengakui Palestina sebagai negara berdaulat dan merdeka sesuai dengan perbatasan tahun 1967, dengan Yerusalem sebagai ibukota bersama dan memperhatikan kepentingan yang sah dari Negara Israel.

Tercatat sebanyak 300 anggota parlemen menyetujui resolusi tidak megikat tersebut dan hanya 45 orang yang menolak.

Sementara itu Menteri Luar Negeri Italia, Paulo Jantelaun, mengatakan bahwa pemerintah Roma mendukung resolusi yang dikeluarkan parlemen untuk mendukung kemerdekaan Palestina.

Menurutnya kebijakan pemerintah tetap pada solusi damai di Timur Tengah yang berbasis pada solusi dua negara.

Sebelumnya Parlemen Italia menunda voting pengakuan Palestina pada 24 Januari lalu, setelah Dubes Israel melakukan lobi terhadap partai-partai besar Italia. (Rassd/Ram)