Harga Tiket Masuk Tokyo Skytree: Dewasa 3000 yen

Tokyo Skytree – destinasi wisata di Jepang yang tidak perlu diragukan lagi. Dengan ketinggian 634 meter, pada tahun 2011 Tokyo Skytree sempat dinobatkan sebagai menara tertinggi di dunia oleh Guinness World Records. Berikut ulasan lebih lanjut mengenai Tokyo Skytree

Jalan-jalan ke Negeri Sakura memang pilihan yang tepat untuk menghilangkan penat dan refreshing pikiran dari banyaknya deadline yang mengejar. Namun, untuk mendapatkan pengalaman liburan yang maksimal dengan budget yang minim, Anda perlu sering-sering mencari promo tiket pesawat ke Jepang yang bisa menekan budget pengeluaran liburan Anda. Setelah permasalahan tiket pesawat berhasil diatasi. Buat jadwal perjalanan selama Anda berlibur di Jepang.

Meski memiliki budget yang minim Anda masih tetap dapat menikmati liburan di negeri Sakura dengan mengunjungi tempat wisata yang sudah Anda ketahui jelas harga tiket dan aksesnya menuju tempat tersebut. Selain itu, jangan lupakan juga Anda perlu memastikan keseruan tempat wisata yang akan Anda kunjungi. Jangan sampai upaya menekan budget berlebihan justru mengantarkan Anda pada tempat wisata yang biasa saja. No way!

Here it is, Tokyo Skytree. Destinasi wisata di Jepang yang tidak perlu diragukan lagi. Dengan ketinggian 634 meter, pada tahun 2011 Tokyo Skytree sempat dinobatkan sebagai menara tertinggi di dunia oleh Guinness World Records. Tinggi menara yang terbilang sangat tinggi ini memancing rasa penasaran banyak orang yang ingin merasakan sensasi menginjakan kaki di lantai teratas, sekaligus menikmati keindahan panorama kota. Sehingga seiring berjalannya waktu Tokyo Skytree menjadi destinasi wisata yang digandrungi oleh banyak wisatawan dari tahun ke tahunnya.

Tokyo Skytree terbagi menjadi beberapa lantai, terdapat; Tokyo Solamachi, Tokyo Skytree Tembo Deck, Tembo Galleria, dan juga Sorakara Point.
Di lantai Tokyo Solamachi Anda akan menjumpai area perbelanjaan dimana Anda bisa bersantai-santai terlebih dahulu sambil memanfaatkan fasilitas wifi yang disediakan sebelum naik ke deck observasi Tokyo Skytree. Terdapat lebih dari 300 toko dan restoran yang bisa Anda temui di Tokyo Solamachi sehingga Anda dapat berburu makanan dan juga oleh-oleh di sini.

Setelah itu Anda dapat melanjutkan perjalanan Anda dengan naik ke deck observasi Tokyo Skytree. Terdapat 2 area observasi Tokyo Skytree; Tokyo Skytree Tembo Deck (350 meter) dan Tembo Galleria (450 meter).

Untuk memasuki Tembo Deck Anda perlu merogoh kocek sebanyak 3000 Yen untuk dewasa dan 1500 Yen untuk Anak (4-11 tahun). Di area ini Anda dapat menikmati landscape Tokyo dengan perspektif 360 derajat.

Sedangkan di Tembo Galleria, Anda perlu merogoh kocek lebih dalam yaitu sebanyak 4000 Yen untuk Dewasa dan 2000 Yen untuk Anak (4-11 tahun). Area ini memiliki harga tiket masuk yang lebih mahal sebab sensasi yang ditawarkan pun lebih menegangkan. Bangunan Tembo Galleria ini adalah koridor dengan bentuk spiral berlapis kaca yang memiliki kemiringan tertentu, sehingga saat Anda berjalan di sini Anda akan merasa seolah sedang berjalan di atas langit. Dan jika Anda beruntung mengunjungi Tembo Galleria saat cuaca sedang cerah, Anda dapat menyaksikan indahnya pemandangan Gunung Fuji dari atas sana. So Incredible!

Terakhir, terdapat Sorakara Point. Area ini terdapat di ketinggian 452, 1 meter dan merupakan titik tertinggi yang dapat dicapai pengunjung. Di area ini Anda dapat mengeksplorasi ruangan yang memiliki efek ajaib dimana Anda akan merasakan efek yang dimunculkan oleh cahaya dan kaca dalam ruangan tersebut membuat Anda merasa seolah ruangan disekitar Anda meluas secara tiba-tiba, seolah Anda sedang melayang di udara. Exciting!

Itu dia seputar Tokyo Skytree dan juga area yang ada di dalamnya. Jangan lupa untuk membawa kamera dan abadikan momen Anda disana sebanyak mungkin. Selamat berlibur!