Bantu Barat Hadapi Negara Islam, Jepang Sumbang 15 Juta Dolar Ke Timur Tengah

menlu jepangEramuslim – Pemerintah Jepang mengumumkan mengalokasikan dana khusus sebesar 15,5 juta dolar AS untuk memerangi radikalisme di Timur Tengah dan Afrika, jumlah ini 2 kali lipat dari yang dijanjikan negeri para samurai tersebut pada bulan Januari lalu.

Seperti dilansir kantor berita AFP dari pejabat di Kementerian Luar Negeri Jepang mengatakan, “Wamenlu Aasohida Nakayama akan menjelaskan rincian dana tersebut ketika menghadiri konferensi untuk melawan terorisme di kota Washington DC pada akhir pekan ini.”

Pengumuman ini datang sebagai bentuk dukungan Jepang terhadap perang melawan mujahidin Islam di Timur Tengah dan Afrika, setelah insiden pembunuhan 2 orang warga negaranya oleh Negara Islam.

Sebelumnya pada 17 Januari lalu Menlu Jepang, Fumio Kishida, berjanji bahwa negaranya akan menyumbangkan dana sebesar 7,5 juta dolar AS dalam perang melawan mujahidin di Timur Tengah dan Afrika dalam kunjungannya ke ibukota Brussels pada bulan Januari lalu.

Akibat eksekusi mati 2 orang wartawan Jepang pada Januari lalu, Perdana Menteri Shinzo Abe mendapat kritik tajam dari masyarakat dan lawan politiknya mengenai kebijakan sumbangan dana sebesar 200 juta dolar AS untuk membantu pengungsi yang melarikan diri dari konflik di Irak dan Suriah.

Abe berjanji bahwa sumbangan luar Negeri Jepang akan digunakan untuk membantu negara Arab dalam mengurangi ancaman yang ditimbulkan oleh organisasi pejuang asal Irak tersebut. (Bbcarabic/Ram)

activate javascript