Paska Kunjungan Sisi, Erdogan Temui Raja Salman

erdogan salmanEramuslim – Raja Salman bin Abdulaziz  menerima kunjungan  Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan di ibukota Riyadh, Senin.

Raja dan Putra Mahkota Muqrin bin Abdulaziz, Deputi Putra Mahkota Mohammed bin Nayef dan pejabat tinggi Saudi sambut Presiden Turki di Bandara Internasional Riyadh Raja Khalid pada hari sebelumnya.

Erdogan telah tiba ke kota pantai Jeddah pada Sabtu malam dan melakukan ziarah Umrah di Makkah sebelum terbang ke Riyadh pada hari Senin.

Pertemuan Erdogan dengan Raja Salman datang sehari setelah Presiden Kudeta Mesir Abdel Fattah al-Sisi mengadakan pembicaraan dengan raja Salman, dan mendahului kunjungan Perdana Menteri Nawaz Sharif Pakistan pada akhir pekan ini.

Para pemimpin Turki dan Arab ini membahas “cara meningkatkan kerjasama bilateral di berbagai bidang, isu-isu yang menjadi kepentingan bersama” dan perkembangan eksternal, kata pejabat Saudi Press Agency.

Sebelumnya , para pemimpin dari negara-negara tetangga Qatar, Kuwait, Yordania dan Uni Emirat Arab telah mengunjungi Raja Salman sejak pertengahan Februari.

Kairo menuduh Turki campur tangan dalam urusan internal Mesir dan peran Erdogan yang mendukung Ikhwanul Muslimin.

Sisi dan Erdogan telah memiliki hubungan yang tegang sejak Sisi menggulingkan Presiden Mohammad Mursi pada tahun 2013, meluncurkan tindakan keras terhadap Ikhwanul Muslimin. (Arby/Dz)