Masjid Ini Sediakan Makanan Gratis Bagi Tunawisma Eropa

Menurutnya, acara Meal For All telah mengubah perspektifnya dalam melihat komunitas Muslim di Inggris. Sebelumnya, Eva mengaku memiliki cara pandang negatif terhadap Muslim. “Tapi sekarang saya melihat apa yang telah mereka lakukan untuk saya dan melihat bagaimana mereka menjaga masyarakat, Muslim dan non-Muslim. Saya hanya bisa berterima kasih,” ucapnya sambil meminum teh hangat yang disediakan setelah makan.

Ketua Masjid Finsbury Park Mohammad Kozbar mengungkapkan Meal For All adalah sebuah proyek untuk membantu komunitas kecil di sana, khususnya para tunawisma. “Tunawisma adalah masalah besar di Inggris dan itu meningkat sayangnya. Setiap komunitas dan pusat komunitas memiliki tugas dan tanggung jawab untuk membantu masalah ini,” tuturnya.

Dengan digagasnya acara ‘Meal For All’, Masjid Finsbury Park ingin membantu para tunawisma di sana. “Terbuka untuk semua, terlepas dari agama, latar belakang, dan jenis kelamin mereka. Dan ini bukan hanya tentang memberi makan, ini tentang bersosialisasi, membawa orang bersama-sama dan mencoba membantu mereka dalam masalah lain, seperti perumahan, pengangguran, dan sebagainya,” ujar Kozbar.

Angka tunawisma di Inggris memang mengalami kenaikan dalam tiga tahun terakhir. Pada 2014, terdapat sekitar 2.744 tunawisma di negara tersebut. Jumlah ini meningkat 73 persen pada 2017 menjadi 4.751 tunawisma. (Rol)