Balas Djarot Soal Jomblo, Anies: Ngaca Dulu Sebelum Komentar

Eramuslim – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan merespons Djarot Saiful Hidayat terkait posisi kosong Wakil Gubernur DKI usai ditinggal Sandiaga Uno yang memilih menjadi cawapres di Pilpres 2019.

Anies tampak tak senang dengan komentar soal kelamaan jomblo dari Djarot yang dulu juga sempat menjadi Wagub DKI sebelum naik menjadi Gubernur DKI.

“Pak Djarot berapa lama enggak ada Wagub? Berkaca dulu sebelum komentar,” kata Anies di Jakarta, Jumat (19/10).

Sebelumnya Djarot mengomentari soal posisi Wagub DKI yang masih kosong hingga kini. Djarot berharap Wagub pengganti Sandiaga segera diputuskan.

“Selamat bekerja dan jangan lama-lama jomblo,” kata Djarot, Kamis (19/10).

Foto;Rifkianto Nugroho

Sejauh ini sudah ada sejumlah nama yang beredar bakal menjadi Wagub DKI. Antara lain Mohamad Taufik, Achmad Syaikhu, dan Agung Yulianto. Hingga kini keputusan pengganti Sandiaga masih dalam perundingan dua partai penguasa di DKI, Gerindra dan PKS.

Kekosongan Wagub Zaman Ahok, Djarot, Anies

Bicara mengenai hal ini, kekosongan posisi wagub di DKI setidaknya beberapa kali terjadi dalam 10 tahun terakhir. Posisi Wagub kosong setelah Presiden Joko Widodo terpilih menjadi Presiden.

Saat itu, Wagub Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok resmi didapuk menjadi Gubernur per 19 November 2014. Sempat kosong, Ahok kemudian memilih Djarot. Djarot dilantik menjadi Wagub pada 17 Desember 2014.

Selanjutnya, posisi wagub kembali kosong lantaran Ahok menjadi terdakwa kasus penistaan agama. Kasus ini inkracht setelah Pilgub DKI Jakarta 2017 rampung.