Jokowi Ajak Beli Produk Lokal, Rizal Ramli: Kebijakannya Justru Pro Impor

Eramuslim.com – Ahli Ekonomi Rizal Ramli mengkritik imbauan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mengajak masyarakat membeli produk dalam negeri untuk menyelamatkan perekonomian nasional. Ia menilai pemerintah justru banyak mengeluarkan kebijakan pro impor.

Hal itu disampaikan oleh Rizal Ramli melalui akun Twitter miliknya @ramlirizal. Rizal menyebut imbauan yang dikeluarkan Jokowi adalah contoh imbauan asal-asalan.

“Inilah contoh imbauan ngasal. Track record kebijakan justru sangat pro impor,” kata Rizal Ramli seperti dikutip pada Senin (10/8/2020).

Dulu pun bilang ekonomi meroket, tapi kenyataannya ekonomi nyungsep…

Rizal Ramli mengusulkan agar pemerintah mengubah kebijakan-kebijakan yang ada. Menurut Rizal, mengubah kebijakan jauh lebih penting dari sekadar mengeluarkan imbauan.

“Ubah kebijakannya, lebih penting dari sekadar imbauan!” ungkap Rizal Ramli.

Pandemi Covid-19 membuat pertumbuhan ekonomi dunia melesu, tanpa terkecuali Indonesia. Angka pertumbuhan ekonomi pada kuartal II-2020 ditutup pada angka minus 5,32 persen.