Tak Diduga, Banyak Muncul Gerakan Dukung Prabowo-Sandiaga di Jatim

Eramuslim.com – Banyaknya gelombang dukungan dari masyarakat yang mendeklarasikan mengawal pemenangan Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno direspon oleh Badan Pemenangan Provinsi (BPP) Jawa Timur untuk Prabowo-Sandi. BPP Jatim akan menyolidkan gerak relawan agar dapat maksimal dalam gerakan.

“Kami sedang mengkonsolidasi relawan-relawan ini. Sebab, begitu banyak ledakan dukungan dari beberapa pihak yang pada konstruksi awal pemenangan ini, tidak kami rencanakan,” kata Sekretaris BPP Jatim, A Basuki Babussalam, di Surabaya, Kamis (18/10).

Ia tak memungkiri, dua diantara beberapa dukungan tersebut merupakan relawan dengan basis kalangan milenial dan emak emak. “Hari ini ada dua kekuatan besar yang sedang kami kelola yaitu emak-emak yang sedang meratapi harga kebutuhan dapurnya karena melonjak tinggi dan generasi milenial yang kebingungan karena ekonomi terpuruk sehingga mereka kesulitan mencari kerja,” kata Basuki yang juga Anggota DPRD Jatim ini.

Menurut Basuki, emak emak dan anak muda tersebut begitu optimis terhadap sosok sandiaga Uno yang diharapkan dapat menyelesaikan masalah ekonomi. “Dua gelombang besar ini ketika ditawarkan dengan calon presiden dan wakil presiden yang ada, mereka begitu optimis dengan sosok Sandiaga Uno. Sehingga, kami mengelola betul dua gelombang ini,” tegas Basuki.

Tak hanya bergerak di kerja-kerja pemenangan sebelum pencoblosan, para relawan ini juga siap untuk mengawal proses pemenangan pada saat pemungutan suara. “Kami agak surprise setelah mengetahui ada ribuan emak-emak, yang ingin menjadi relawan penjaga TPS. Inilah nantinya yang kami akan kelola sehingga seluruh harapan dorongan dan gerakan ini bisa dirapikan dalam satu arah,” kata Basuki yang juga Sekretaris DPW PAN Jatim ini.

Pihaknya optimis bahwa gelombang dukungan ini akan muncul di beberapa daerah lain di seluruh Jawa Timur. Hal ini selaras dengan masalah penurunan ekonomi di Indonesia yang saat ini masih belum juga selesai.