Meski Tanpa Listrik, Gaza Tidak Akan Tunduk Pada Penjajah Zionis Israel

Gaza lightsEramuslim – Minggu 10 April 2016, hastag غزة_بلا_كهرباء# menjadi trending topik di jejaring sosial Facebook setelah Otoritas Energi dan Sumber Daya Alam di Gaza mengumumkan pemadaman total akibat tidak tidak adanya pasokan bahan bakar gas ke pembangkit listrik.

“Pajak bahan bakar gas menjadi yang dikenakan Otoritas Mahmoud Abbas menjadi penyebab utama berhentinya satu-satunya pembangkit listrik di Jalur Gaza,” ujar Otoritas Energi dan Sumber Daya Alam di Gaza dalam pengumuman resminya pada hari Sabtu (09/04) kemarin.

Otoritas Energi dan SDA Gaza meminta pemerintah pusat untuk menghapus pajak “bluegrass” yang dikenakan seperti yang terjadi sepanjang bulan Maret kemarin.

Pajak “bluegrass” adalah sejenis pajak yang dikenakan pada semua jenis bahan bakar yang dijual di pasar Palestina, baik di wilayah Tepi Barat, Jalur Gaza maupun al Quds.

Dari 400 megawatt kebutuhan listrik hanya sekitar 212 megawatt yang mampu disediakan Otoritas Energi dan SDA Gaza untuk seluruh warga Palestina di Jalur Gaza, itupun 120 MW berasal dari penajjah Zionis Israel, 32 megawatt dari Mesir dan sekitar 60 MW dari pembangkit yang berada di dalam negeri. (Rassd/Ram)