Hawaii, Rumah Yang Nyaman Bagi Muslim

Eramuslim.com – Hawaii adalah tempat tinggal bagi sekitar tiga ribu orang Muslim. Hawaii pun dinilai sebagai tempat yang paling nyaman bagi Muslim dibandingkan negara bagian Amerika Serikat lainnya.

Negara bagian ini tidak keberatan dengan perbedaan. Tidak ada ras atau agama mayoritas di Hawaii sehingga tidak ada diskriminasi.

Jumlah Muslim di Hawaii memang terus bertambah. Jumlahnya semakin banyak justru pascatragedi penghancuran gedung World Trade Centre (WTC) pada 11 September 2001.

Cromwell Crawford, pimpinan Departemen Agama di University of Hawaii, menyatakan, setelah kejadian tersebut, banyak penduduk yang mulai sadar bahwa mereka bisa meninggal kapan saja. Mereka mulai sadar bahwa hidup di dunia adalah fana. Hanya sementara.

“Pada akhirnya banyak orang yang berubah pola pikirnya. Para lajang mencari ikatan, keluarga menjadi semakin erat, dan orang kembali mencari pegangan agama,” ujarnya.

Menurut pimpinan Muslim Association of Hawaii (MAH), Hakim Ouansafi, mualaf di Hawaii bertambah paling sedikit tiga orang per bulan. Bahkan, dalam dua bulan setelah peristiwa tersebut, sebanyak 23 orang non-Muslim menyatakan diri berislam.