Ikut Aksi Demo, 8 Orang Siswa Pelajar Tingkat Atas Diciduk Kepolisian Mesir Dari Sekolah Mereka

mesir protesSebanyak 8 orang pelajar tingkat sekolah atas kembali di ciduk aparat keamanan provinsi Qena pada hari Kamis (26/12) pagi waktu setempat.

Kedelapan orang pelajar tersebut ditahan pihak keamanan atas tuduhan merencanakan penggulingan pemerintah kudeta dan melakukanperusakan terhadap kendaraan pihak kepolisian.

Seperti dilansir surat kabar Rassd Mesir, sebanyak 7 orang pelajar diciduk pihak kemanan dari tempat tinggal mereka, dan satu orang pelajar lainnya diiduk saat berada di dalam kelas. ini menjadikan penangkapan pertama kepada siswa pelajar dalam sejarah kepolisian Mesir.

Orang tua para pelajar khawatir akan kondisi keselamatan mereka, terlebih setelah adanya para tahanan yang dilarikan ke rumah sakit akibat aksi penyiksaan tahanan dengan listrik. (rassd/lndk)