Adhie Massardi Punya Resep Jitu Bongkar Siapa Dibalik Mafia Pelabuhan dan Mafia Energi

245043_11194712082014_Adhie_M_MassardiEramuslim.com – Ada cara paling gampang untuk mengetahui siapa di balik mafia pelabuhan dan mafia energi di Indonesia. Menurut Kordinator Gerakan Indonesia Bersih (GIB) Adhie Massardi, cara paling gampang itu adalah dengan memeriksa Komjen Budi Waseso yang kini menjadi Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN).

Buwas, demikian jenderal polisi bintang tiga itu kerap disapa, dicopot dari jabatan Kepala Bareskrim Mabes Polri di saat tengah menyelidiki tiga skandal megakorupsi, yakni Trans Pacific Petrochemical Indotama (TPPI), CSR Pertamina Foundation, dan Pelindo II. Menurut Adhie Massardi jejaring kasus ini menggurita mulai dari tokoh rezim lama (SBY) dan antek-anteknya, baik yang berada di (elite) parpol mau pun yang masih berada di sentra-sentra kekuasaan.

“Ada dua agenda penting yang harus dilakukan Pansus Buwas Gate. Pertama, menggagalkan upaya moratorium pemberantasan korupsi” di sentra-sentra kekuasaan. Sebab pelengseran Buwas dengan sandi meredam kegaduhan” sesungguhnya signal sekaligus tekanan politik bagi penegak hukum agar tidak mengarahkan pedang keadilan ke atas,” ujar Adhie dalam pesan yang dimuat Kantor Berita RMOL.

Kedua, sambungnya, pansus Buwas Gate di DPR RI bisa mendorong perbaikan UU Kepolisian agar bisa keluar dari jerat politik kekuasaan, sehingga profesional, tapi juga bisa dikontrol masyarakat.

“Sebab sekarang setiap penguasa cenderung mengajak Polri masuk ke ranah politik. Sekalinya ada polisi sekaliber Komjen Buwas, yang ingin keluar dari orbit politik kekuasaan dengan menindak koruptor kelas atas, malah dilibas,” demikian Adhie.(ts)