Arab Saudi Kembali Alami Suhu di Bawah Nol Derajat

Warga Tabuk Arab Saudi bertamasya menikmati salju. Ilustrasi. Arab Saudi Kembali Alami Suhu di Bawah Nol Derajat

eramuslim.com – Pusat Meteorologi Nasional (NCM) Arab Saudi melaporkan suhu di sebagian besar Kerajaan akan turun dari Selasa hingga Jumat. Suhu di Tabuk, Perbatasan Utara, Hail, dan Al-Jouf akan turun secara signifikan dengan suhu mencapai tiga derajat di bawah nol.

Pengaruh suhu dingin wilayah utara akan terasa di beberapa bagian Al-Qassim, Al-Sharqiya, dan Riyadh. Di lokasi ini suhu minimum akan mencapai empat derajat Celsius.

Menurut NCM, mulai Selasa (15/3/2022), debu dan angin permukaan akan aktif di Makkah, Tabuk, Madinah, Al-Jouf, Hail, Perbatasan Utara, dan Al-Qassim. Hal itu akan memperluas dan mengintensifkan pengaruhnya di Provinsi Timur dan Riyadh, pada Rabu dan Kamis (16/3/2022 dan 17/3/2022)

Badai debu dapat menyebabkan hilangnya atau hampir tidak adanya visibilitas horizontal. Dilansir di Saudi Gazette, Senin (14/3/2022), NCM  menyatakan kecepatan angin akan melebihi 50 Km/jam pada Kamis dan Jumat di distrik Makkah, Najran, Asir timur, dan Al-Baha. [Republika]