Klarifikasi Ustadz Hanan soal Berat Wanita Salihah Tak Lebih 55 Kg

“Kemudian inilah yang menginspirasi saya, memotivasi saya kepada teman-teman akhwat agar tetap menjaga fisik meski ini bukan satu-satunya ciri-ciri salihah dan sesuatu yang perlu terlalu diseriusin. Bahwa menjaga fisik untuk suami itu ibadah, berolahraga itu ibadah. Salah satu ciri perempuan salihah beratnya 55 kg ini adalah bahasa kiasan. Mungkin kita perlu mempelajari bahwa ada bahasa dalam Alquran itu disebut dengan ‘bayan’, ‘majaz’, ‘mutasyabihat’, dan seterusnya. Jadi bahasa yang dipelajari dalam tafsir Alquran saya pakai dalam bahasa dakwah. Saya mengajak kepada kita semua agar lebih smart, lebih cerdas dalam Islam karena Islam ini teks agama dalam Alquran dan hadis bukan sederhana, tapi istimewa sehingga nggak bisa dipahami dengan ilmu kita yang terbatas,” jelasnya.

[dtk]