Hamas Kecam Kunjungan Pejabat Palestina ke Kamp Konsentrasi

Hamas Kecam Kunjungan Pejabat Palestina ke Kamp Konsentrasi

Juru bicara Hamas mengecam kunjungan seorang pejabat Palestina ke kampp konsentrasi Nazi di Auswitz, Polandia, tempat yang konon merupakan lokasi dibunuhnya sekitar satu setengah juta warga Yahudi dalam Perang Dunia II.

Juru bicara Hamas, Fawzi Barhum, mengatakan kunjungan Ziad al-Bandak, penasehat Presiden Palestina, Mahmud Abbas itu, menunjukkan simpati atas apa yang ia sebut tragedi dugaan Holocaust.

Ziad al-Bandak mengunjungi kamp konsentrasi Nazi ini akhir bulan lalu dan meletakkan karangan bunga.

“Kunjungan itu tidak dapat diterima dan hanya membantu pendudukan Zionis” kata Barhum.

Barhoum juga mengatakan kunjungan ke kamp konsentrasi itu dilakukan dengan imbalan adanya tragedi Palestina dan memastikan kekuasaan Israel atas kawasan yang ingin dijadikan negara oleh Palestina.

“Kunjungan itu tidak dapat diterima dan hanya membantu pendudukan Zionis.”(fq/bbc)