Wakil Perdana Menteri Turki: “Krisis Suriah jauh Lebih Besar Daripada Hanya Melawan ISIS”

turki armwWakil Perdana Menteri Turki, Aq Dugan, menyatakan bahwa krisis Suriah jauh lebih besar daripada melawan gerakan ISIS, dan ini memerlukan strategi yang konfrehensif.

Dugan mengatakan, “Suriah adalah arena dimana terdapat ISIS dan Al-Qaeda, selain itu terdapat pula uni Partai democrat (PYD), dan tentara FSA, semua itu berdesak-desakan di Suriah,

Sedangkan koalisi hanya memilih salah satu organisasi untuk diperangi……pertanyaan adalah apakah itu merupakan Solusi? Kita melihat bahwa perang melawan terorisme dan solusi di Suriah memerlukan strategi yang konprehensif.”

Dugan menyatakan sikap Turki terhadap koalisi International adalah bahwa turki tidak tunduk dengan Amerika namun akan sesuai dengan kebaikan bersama dan kepentingan bangsa Turki, dan kerjasama kedepannya akan dibangun atas dasar ini, “kami akan bekerjasama secara militer namun hal itu akan dilakukan tanpa ikut secara langsung dalam operasi militer.” (hr/im)