Anies: Kertas Rp.213 M, Tinta Rp.400 M, Apa-Apaan Ini?

Eramuslim.com – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mencecar anak buahnya terkait perencanaan anggaran untuk 2020.

Itu terungkap dalam sebuah video yang diunggah oleh Dinas Komunikasi dan Informasi di laman Youtube Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Video tersebut diambil pada 23 Oktober 2019 saat Anies memberikan arahan dalam rangka pembahasan Kebijakan Umum APBD Plafon Prioritas Anggaran Sementara (KUA-PPAS) dan RAPBD Tahun Anggaran 2020.

Anies menyampaikan keheranannya terhadap sejumlah anggaran yang melejit naik. Beberapa di antaranya adalah anggaran kertas dan tinta yang menyentuh angka ratusan miliar rupiah.

“Beli kertas Rp213 miliar, tinta printer Rp400 miliar, What’s going on bapak ibu? Apa yang sedang terjadi ini?” kata Anies dalam video tersebut.

Tak hanya kertas dan tinta printer, Anies juga menyatakan keherannya mengenai anggaran pengadaan stabilo, penghapus serta kalkulator di dalam rapat internal tersebut. Menurut Anies, dengan anggaran miliaran rupiah itu sama saja DKI menyumbang ke pabrik pembuat alat tulis setiap tahunnya.