HNW: Media Barat Ngaco Sebut Anies-Sandi Didukung Garis Keras

Eramuslim.com – Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid menyesalkan pemberitaan media-media Barat tentang gelaran Pilgub DKI 2017. Dalam hal ini, media-media Barat menyebut kemenangan pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno sebagai kemenangan kelompok Islam radikal.

“Menurut mereka itu adalah kemenangan radikalis atas kaum modernis. Saya bilang itu media barat perlu belajar demokrasi dari Indonesia. Media barat perlu belajar komunikasi massa dari media Indonesia,” katanya saat memberi ceramah dalam acara Milad Yayasan Teratai Putih Global di Masjid Al-Muhajirin Teratai Putih Global, Cimuning, Mustikajaya, Kota Bekasi, Kamis (20/4).

Padahal, lanjut pria yang akrab disapa HNW itu, seluruh media di Indonesia menyebut pilkada berlangsung aman, damai, dan tertib. Sehingga ia menilai pemberitaan media Barat itu sebagai hal yang tak lumrah.

“Media di Indonesia mengatakan berlangsung dengan aman, tertib, dan damai, semuanya harus menerima. Tapi media barat malah ngaco. Saya bilang mereka harus belajar dari Indonesia, belajar demokrasi, belajar lagi tentang kode etik jurnalistik,” sambung politisi PKS itu.

Sejumlah media asing menulis bahwa kemenangan Anies dan Sandiaga versi hitung cepat merupakan kemenangan kelompok Islam garis keras atas kelompok moderat. Salah satunya, media asal Amerika Serikat, Wall Street Journal yang menulis Anies-Sandiaga menang karena didukung Islam garis keras.(jk/rmol)

https://m.eramuslim.com/resensi-buku/resensi-buku-pre-order-eramuslim-digest-edisi-12-bahaya-imperialisme-kuning.htm