Penanganan Corona di Indonesia Buruk, Australia Tarik Pulang Dubesnya dari Jakarta

Eramuslim.com – Pemerintah Australia menarik pulang duta besarnya dari Jakarta sebagai langkah pencegahan di tengah maraknya kasus virus corona.

Kantor Berita Politik RMOL sebelumnya telah menulis, berdasarkan pertimbangan medis, Duta Besar Australia untuk Indonesia, Gary Quinlan AO, untuk sementara waktu pulang kembali ke negaranya, hingga wabah virus corona yang menerjang Jakarta berangsur hilang.

Kementerian Luar Negeri dan Perdagangan Australia, dalam situsnya, menyampaikan duta besar ditarik pulang untuk sementara waktu.

“Berdasarkan saran medis, Duta Besar Australia untuk Indonesia, Gary Quinlan AO, dipindahkan sementara ke Australia,” tulis Kemenlu Australia.

Keputusan itu sebenarnya telah dipertimbangkan sejak enam minggu yang lalu, atau lebih, ketika kedutaan harus memutuskan tindakan yang lebih tegas lagi untuk melindungi warganya.

Gary sendiri berangkat meninggalkan Jakarta pada hari ini, Sabtu (11/4) melansir The Sydney Morning Herald, Kamis (9/4). Sementara, wakilnya Allaster Cox akan tetap berada di Indonesia.