Pendidikan di Era Pandemik, Pemuda Muhammadiyah Belum Lihat Terobosan Baru Nadiem

Eramuslim.com – PP Pemuda Muhammadiyah belum melihat adanya konsep terobosan baru dari pemerintah dalam hal ini Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim dalam menghadapi situasi pandemik virus corona baru (Covid-19) di tanah air.

Demikian disampaikan Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, Sunanto, saat mengisidiskusi daring Polemik MNC Trijaya FM, bertajuk “Pemuda dan Pendidikan Kita Di masa Pandemi” pada Sabtu (27/6).

“Saya kira terlalu berat beban pemerintah apalagi Mendikbud, apalagi sampai sekarang saya belum menemukan terobosan baru,” ujarnya.

Menurut Cak Nanto -sapaan akrabnya-, jangankan terobosan baru pada sektor pendidikan di masa pandemik Covid-19, di masa normal sebelum pandemik pun tidak ada hal baru yang ditawarkan Kemendikbud untuk perbaikan strategi pendidikan nasional. Termasuk dalam hal ini menyangkut pendidikan budaya, dan penanaman karakter bagi peserta didik.

“Di masa normal saja tidak ada terobosan, hanya berwacana tentang kampus merdeka dan sebagainya. Kita tidak pernah melihat postur budaya dan karakter kita saat ini. Dan tidak hanya budayanya, terus nanti seperti apa,” kata Cak Nanto.