Prof. Hafid: Kita Butuh 100 Orang Seperti Yudi Latif

Eramuslim.com -Pakar hukum dari UNJ Prof. Hafid Abbas menyatakan bangsa ini sudah seharusnya memiliki 100 orang seperti Yudi Latif, yang baru saja mengundurkan diri dari Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).

“Ada 100 orang seperti Yudi Latif yang mengundurkan diri dari jabatannya itu bagus, entah dia menteri, camat, kades, kalau dia gagal ya mundur,” ucap Hafid kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat, (8/6).

Dia berharap langkah itu bisa diikuti yang lainnya sebelum kondisi malah tambah kacau. Sikap ksatria itu menurutnya penuh dengan kemuliaan.

“Yang merasa belum bisa memberikan manfaat buat bangsa di tempat atau jabatannya ya lebih baik mundur, ikuti jejak Yudi Latif,” tegas Hafid.

Dalam sejarah bangsa, sikap seperti itu pernah ditunjukkan oleh Bung Hatta saat mengundurkan diri sebagai Wapres pada tahun 1956.

“Seperti Bung Hatta, ia lebih baik mengundurkan diri sebagai wapres daripada tidak bisa berbuat apa-apa saat itu,” pungkas mantan ketua Komnas HAM itu. (kl/rakyatmerdeka)