Satu PRT Indonesia Positif Kena Virus Corona

Keduanya dinyatakan positif virus corona secara berurutan pada Senin (3/2) malam dan Selasa (4/2) pagi waktu setempat.

Satu pasien lainnya merupakan seorang PRT yang bekerja untuk si pasien wanita berusia 28 tahun. PRT ini disebut berkewarganegaraan Indonesia dan berusia 44 tahun. PRT Indonesia ini diketahui tidak punya riwayat perjalanan ke China.

Dia mengalami gejala virus corona pada Minggu (2/2) dan tidak keluar dari tempat tinggalnya, sebelum akhirnya berobat ke Singapore General Hospital pada Senin (3/2) waktu setempat. PRT Indonesia ini dinyatakan positif virus corona pada Selasa (4/2) sore.

Satu pasien lainnya merupakan seorang wanita Singapura yang berprofesi sebagai pemandu wisata dari rombongan turis China. Wanita berusia 32 tahun ini merupakan orang yang membawa rombongan turis China ke Yong Thai Hang, yang menjadi tempat bekerja dua pasien lainnya.

Wanita ini juga tidak punya riwayat perjalanan ke China. Dia dinyatakan positif virus corona pada Selasa (4/2) sore waktu setempat.

Dua pasien lainnya merupakan dua orang yang baru dievakuasi dari Wuhan, bersama 90 orang lainnya, pada 30 Januari lalu. Keduanya tidak menunjukkan gejala virus corona saat terbang dengan pesawat Scoot dari Wuhan ke Singapura. Keduanya dikarantina setibanya di Singapura dan dinyatakan positif virus corona pada Senin (3/2) waktu setempat, meskipun tetap tidak menunjukkan gejala-gejalanya.

Dengan demikian, total 24 kasus virus corona terkonfirmasi di Singapura. Dengan satu pasien di antaranya dinyatakan sembuh pada Selasa (4/2) waktu setempat. MOH menyebut pasien yang sembuh itu merupakan seorang pria berusia 35 tahun asal Wuhan.(dtk)