Azan Sah Jika Memenuhi Lima Syarat Ini

Eramuslim – Adzan menjadi penanda masuknya waktu shalat wajib bagi seorang Muslim.

Dalam melantunkan panggilan Allah ini, seorang muadzin harus memperhatikan 5 syarat sahnya adzan.

AZAN yang disyariatkan adalah yang memenuhi syarat-syarat sah berikut ini:

1. Azan dilakukan pada batas waktu yang diyakini sudah masuk waktu salat

2. Dengan menerapkan kalimat-kalimat azan yang tauqifiyyah (terdapat dalilnya), yang diajarkan oleh Nabi Shallallahualaihi Wasallam kepada Abu Mahdzurah radhiallahuanhu.

3. Dan harus berurutan dengan urutan yang tauqifiyyah (terdapat dalilnya), tidak boleh membolak-balik urutannya

4. Dengan memperhatikan lafadz-lafadz adzan sesuai dengan lafadz yang sahih yang terdapat dalam nash-nash syariyyah. Jadi, seorang muadzin harus melafalkan azan dengan lafadz-lafadz yang syari dan berurutan

5. Dan muadzin tersebut harus seorang Muslim

Jika syarat-syarat ini terpenuhi maka azan menjadi sah dan sesuai syariat. (Inilah)

Fatwa Syaikh Muhammad Ali Farkus