Pemerintah Sisi Cekal Sheikh Jibril Jadi Imam dan Penceramah di Mesir

Sheikh Mohammed JibrilEramuslim – Selasa 14 Juli 2015, Menteri Wakaf Mesir memutuskan melarang Sheikh Mohammed Jibril dari kegiatan apapun di dalam masjid seperti menjadi imam shalat ataupun memberikan ceramah, pasca mendoakan pemimpin zhalim Mesir dalam kebinasaan pada shalat tarawih di Masjid Amr bin Ash pada Senin (13/07).

Dalam pernyataan Menteri Wakaf Dr.Mohamed Mokhtar Juma menyatakan bahwa Sheikh Mohammed Jibril dilarang datang kembali ke Masjid Amr bin Ash, dan melakukan kegiatan apapun di masjid manapun, baik menjadi imam, berceramah ataupun memberikan pelajaran agama.

Dr.Mohamed Mokhtar Juma menambahkan, “Barang siapa yang membantu Sheikh Mohammed Jibril untuk menjadi imam atupun berceramah, maka aparat berwenang Mesir akan bertindak tegas terhadap orang tersebut.”

Tidak hanya sampai di situ, Dr.Mohamed Mokhtar Juma menyatakan hukuman juga berlaku pada setiap ceramah Sheikh Mohammed Jibril di radio dan stasiun televise di Mesir, serta akan meminta secara resmi kepada seluruh stasiun televisi di Timur Tengah untuk tidak mengundang beliau.

Perlu diketahui bahwa larangan ini bermula ketika Sheikh Mohammed Jibril melakukan doa qunut yang meminta pertolongan Allah Subhanahu Wata’ala dari penindasan para tentara dan Fir’aun di Mesir, pada malam 27 Ramadhan lalu. (Alarabiya/Ram)