Amerika Serikat Umumkan Persiapan Serangan Intervensi Kedua Di Yaman

peter-cookEramuslim – Kamis 13 Oktober 2016, Amerika Serikat mengumumkan persiapan serangan balasan terhadap kelompok pemberontak Syiah Houthi di Yaman, setelah pada Rabu (12/10) sore kembali menembakkan misil ke arah kapal perang USS Mason di Laut Merah.

“Harus berhenti… Kami tidak akan ragu-ragu untuk melakukan penyerangan jika perlu,” ujar pejabat di Kementerian Pertahanan Amerika Serikat (Pentagon).

Ini adalah penembakan kedua kalinya yang dilakukan pemberontak Syiah Houthi di Yaman, setelah pada hari Minggu (9/10) kemarin meluncurkan 2 rudal ke arah kapal perusak USS Mason dari di wilayah Hodeidah, Yaman.

Juru Bicara Pentagon, Peter Cook, dalam keterangan persnya mengatakan, “Mereka yang mengancam pasukan kami seharusnya sadar bahwa komandan AS tetap memiliki hak untuk mempertahankan kapalnya. Kami akan merespons ancaman ini di waktu yang tepat dan dengan cara yang tepat.”

Rabu 12 Oktober 2016, Departemen Pertahanan Amerika Serikat “Pentagon” mengumumkan peluncuran sejumlah rudal balistik ke Yaman, menargetkan 3 stasiun radar pemerintah yang kini dikuasai oleh pemberontak Syiah Houthi.

Serangan balasan dilakukan Angkatan Laut AS dari kapal perusak Nitze sebagai respon atas penembakan 2 rudal ke arah kapal USS Mason. (Skynewsarabia/Ram)