Laporan IAEA: Program Nuklir Iran Bersih

Ambisi AS dan Eropa untuk menghentikan program nuklir Iran, sepertinya akan gagal total. Sumber-sumber di International Atomic Energy Agency (IAEA) yang tidak mau disebut jati dirinya mengungkapkan bahwa IAEA akan memberikan laporan yang positif terkait program nuklir Iran.

Positif di sini artinya bahwa tidak ada bukti bahwa Iran akan menyelewengkan program nuklirnya untuk keperluan persenjataan. Singkat kata, Iran ‘bersih’ dari segala tuduhan yang selama ini dilontarkan oleh AS dan para sekutunya bahwa program nuklir Iran membahayakan.

Sumber-sumber di IAEA juga mengungkapkan bahwa AS berusaha untuk menekan Ketua IAEA Muhammad El-Baradei, dengan cara mendekati para penasehat ElBaradei agar ia mau mengubah laporannya tentang program nuklir Iran. Washington pula-lah, masih menurut sumber-sumber itu, yang selama ini menghambat pengumuman hasil laporan IAEA sehingga sempat tertunda.

AS dan sekutu-sekutunya, termasuk Inggris dan Prancis dilaporkan telah mengantisipasi isi laporan IAEA dan sudah siap melontarkan kecamannya dalam pertemuan jajaran gubernur IAEA yang akan datang. AS dan antek-anteknya berupaya keras menghentikan program nuklir Iran dengan melontarkan fitnah bahwa Iran diam-diam sedang membuat persenjataan nuklir. Namun Iran menyanggah tuduhan itu, karena program nuklirnya diperuntukkan untuk keperluan damai. (ln/presstv)