Inggris Ancam Invasi Suriah Jika Syiah Assad Kembali Gunakan Senjata Kimia

Eramuslim – Pemerintah Inggris menyatakan akan ikut serta menginvasi Suriah bersama sekutunya Amerika, jika rezim Syiah Assad kembali menggunakan senjata kimia terhadap sipil.

Pernyataan ini dikatakan Menteri Luar Negeri Inggris Boris Johnson dalam sebuah wawancaranya dengan kantor berita British Broadcasting Corporation (BBC).

“Jika Amerika Serikat terpaksa untuk menginvasi Suriah karena perbuatan Syiah Assad dan mereka meminta kami untuk membantu, saya akan merasa sulit untuk mengatakan tidak,” ujar Menlu Boris Johnson.

Menlu Boris Johnson melanjutkan, “Akan tetapi saya tentunya akan melihat terlebih dahulu apakah hal ini membutuhkan persetujuan Parlemen, dimana sebelumnya mereka menolak untuk menggelar serangan udara terhadap Syiah Assad terkait penyerangan senjata kimia di tahun 2013 lalu.”

Perlu diketahui bahwa Inggris adalah negara pertama yang mendukung serangan udara terbatas Amerika Serikat pada 7 April lalu, menyasar pangkalan militer Syahrat milik rezim Syiah Assad di provinsi Homs, Suriah tengah.

Lebih dari 90 warga sipil tewas dan ratusan lainnya terluka setelah rezim Syiah Assad menggelar serangan kimia di kota Khan Sheikoun pada 4 April lalu.

Sebanyak 59 rudal Tomahawk diluncurkan militer Amerika Serikat 4 hari kemudian sebagai respon atas tindakan keji dan bar-bar rezim Syiah Assad. (Almasryalyoum/Ram