Formula E Tak Sewa Pawang Hujan, Anies: Kami Pakai Ilmu Pengetahuan dan data

Menggunakan jasa pawang hujan untuk mengendalikan cuaca sebenarnya bukan hal baru di Tanah Air. Beberapa event besar juga menggunakan jasa sang pawang untuk mencegah hujan. Tak terkecuali saat perhelatan MotoGP Mandalika.

Saat itu, aksi pawang hujan Rara Istiati Wulandari menjadi sorotan dunia. Bisa dibilang ini kali pertama event kelas dunia secara terang-terangan menampilkan pawang hujan beraksi dan masuk ke tengah sirkuit yang notabene tidak bisa dimasuki orang sembarangan. Aksi Rara itu juga sempat diikuti dan diolok-olok pebalap Yamaha Fabio Quartararo. (FAKTAKINI)