FPI: Stop Bahas Isu Overstay Habib Rizieq! Ini Alasannya

Eramuslim – Ketua Bantuan Hukum Front Pembela Islam, Sugito Atmo Pawiro, menyebut isu kelebihan masa izin tinggal (overstay) Habib Rizieq Shihab di Makkah, Arab Saudi, sangat menyudutkan imam besar FPI itu.

Menurut Sugito, perkara membayar denda overstay sebesar Rp110 juta per orang bukanlah suatu yang besar bagi Habib Rizieq. Permasalahan yang justru harus diungkap yakni penyebab overstay-nya Habib Rizieq yang terkesan “di-setting” dari pihak-pihak di Tanah Air.

“Sekarang Habib Rizieq seperti posisinya dipojokkan dengan masalah overstay risiko sendiri, bayar sendiri, (sebenarnya) bukan itu masalahnya,” ucap Sugito saat berbincang dengan Okezone, Senin (22/7/2019).

“Yaa Allah, kalau kita mau jujur, kita kan punya banyak teman, itu bukan sesuatu yang besar, bukan kita mau sombong. Rp110 juta kali lima sekitar Rp550 juta bukan sesuatu yang besar,” sambung Sugito.