Label Halal Bentuk Gunungan Wayang dan Warna Ungu, Bukhori PKS: Beracun

eramuslim.com – Anggota Komisi VIII DPR RI Bukhori Yusuf angkat bicara terkait warna ungu dalam labal halal yang diterbitkan Kementerian Agama RI.

Menurutnya, jika dikaitkan dengan sebuah produk makanan dan minuman, hijau diasumsikan sebagai sesuatu yang halal, segar, dan sehat.

“Namun sebaliknya, warna ungu justru sebagai sesuatu yang beracun,” kata Bukhori kepada PojokSatu.id, Senin (14/3/2022).

Legislator dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini juga menyoroti bentuk label halal yang mirip gunungan pewayangan.

Bukhori menilai, hal itu menimbulkan kesan etnosentris dan tidak merepresentasikan identitas keindonesiaan.

Karena itu, anak buah Ahmad Syaikhu ini menyayangkan penyisipan motif gunungan wayang yang seolah dipaksakan.

“Sehingga berakibat pada kaligrafi halal menjadi sulit diidentifikasi oleh konsumen dan berujung polemik,” ujarnya.

Sementara, Kepala BPJPH Muhammad Aqil Irham mengatakan bahwa label halal Indonesia secara filosofi mengadaptasi nilai-nilai ke- Indonesia-an.

Huruf Arab penyusun kata ‘halal’ yang terdiri atas ha, lam alif, dan lam, disusun dalam bentuk menyerupai gunungan wayang.

“Bentuk label halal Indonesia terdiri atas dua objek, yaitu bentuk gunungan dan motif surjan atau lurik,” jelasnya, Senin (14/3/2022).

“Gunungan pada wayang kulit yang berbentuk limas, lancip ke atas, ini melambangkan kehidupan manusia,” sambungnya.