Undang Investasi Asing Sama Dengan Menyerahkan Pembuluh Darah

Regulasi pun banyak dikepras untuk memudahkan investor. Padahal regulasi yang berlapis seringkali ditujukan untuk menjaga kedaulatan agar tidak semua sektor strategis dikuasai asing. Jika semua di-deregulasi, lantas rakyat dipaksa berkompetisi dengan kapitalis asing bermodal besar, ini tentu persaingan yang tak seimbang. Akhirnya banyak industri rakyat yang gulung tikar, sementara buruhnya DI-PHK. Akibatnya, janji penciptaan lapangan kerja tak terwujud, pengangguran justru merajalela.

Ekonomi Berdikari

Seharusnya Indonesia berupaya untuk membangun ekonomi di atas kakinya sendiri. Ekonomi yang berdikari akan terwujud jika negara konsisten pada sebuah ideologi yang benar. Ideologi ini yang menjadi sandaran sistem ekonominya.

Negara tak boleh tertipu kamuflase negara barat yang seolah membantu namun nyatanya menipu. Ideologi yang benar akan memberikan solusi ekonomi yang menyejahterakan. Seperti sistem ekonomi Islam yang kini dilirik barat. Misalnya dalam konsep zero interest (bebas riba). Bank-bank di barat seperti di negara Inggris justru mengadopsi konsep ini sebagai obat saat perbankan mereka kolaps karena buble economy. Pemerintah harus menghentikan ketergantungan terhadap asing dan menjalankan sistem ekonomi yang berdikari. Jika tidak, sekian tahun kedepan Indonesia akan sold-out. rmol.id

Ragil Rahayu, SE
Komunitas Revo-ekonomi. (rmol)