Koalisi Saudi dan Pemberontak Syiah Houthi Sepakat Gencatan Senjata 5 Hari

Followers of the Shi'ites Houthi group watch a televised speech by the group's leader Abdul Malik al-Houthi as they attend a ceremony marking th Eid al-Ghadir in SanaaEramuslim.com – Pemberontak Syiah Houthi yang disokong Iran menerima tawaran gencatan senjata Arab Saudi selama lima hari yang akan dimulai 12 Mei ini. Dengan gencatan senjata ini, diharapkan bantuan kemanusiaan bisa masuk ke Yaman.
Diberitakan Reuters, syiah Houthi menerima ajakan Saudi untuk gencatan senjata selama lima hari pada Minggu (10/5). Sebelumnya Jumat lalu, Saudi mengatakan gencatan senjata untuk bantuan kemanusiaan akan dimulai Selasa pekan depan jika disetujui syiah Houthi.

Juru bicara militer Houthi Kolonel Sharaf Luqman mengatakan bahwa mereka menerima gencatan senjata namun akan tetap melawan serangan dari para loyalis Presiden Yaman, Abd-Rabbu Mansour Hadi dan militan al-Qaidah.
“Setiap pelanggaran gencatan senjata dari al-Qaidah dan mereka yang berdiri bersama mereka akan direspon,” ujar Luqman.
Telah enam minggu Arab Saudi dan para sekutunya melancarkan serangan ke markas Houthi di Yaman, menewaskan lebih dari 1.300 orang. Kondisi di kota-kota yang dikuasai pemberontak syiah Houthi juga kian mengenaskan, warga kesulitan makanan, obat-obatan dan bahan bakar.Ā Lembaga bantuan kemanusiaan dan beberapa negara, termasuk Indonesia, mendesak dilakukannya gencatan senjata agar bantuan dapat masuk.
Kantor berita di Iran, Tasnim, mengatakan bantuan dari Teheran akan berangkat ke wilayah pelabuhan Laut Merah di Hudaida hari ini. Iran selama ini membantah membantu syiah Houthi kendati berbagai bukti nyata menunjukkan sebaliknya.
Gencatan senjata ini juga diragukan penerapannya, banyak yang sangsi Houthi akan memenuhi janji.
“Kami ragu Houthi akan berpegang pada perjanjian gencatan senjata karena sebelumnya mereka berkali-kali melanggar komitmen politik yang mereka buat sendiri di masa lalu,” kata seorang militan pro-Hadi pada Reuters.(rz)