MUI Kecewa Berat Polri Bebaskan Pelaku Gay Harmoni Tanpa Dibina

RM; Bagaimana dengan pembinaan para LGBT?

K.MA; Ya masih kuranglah. Mereka ini masih harus dibina lagi, jangan dibiarkan begitu saja. Mereka harus diberikan tun­tunan, jangan dilepas. Jangan sampai mereka melakukan lagi berulang-ulang kegiatan LGBT-nya itu.

RM; Kaum gay semakin hari, semakin berani menunjukkan jati dirinya, kenapa sih?

K.MA; Ya itulah tadi, karena mereka dibiarkan begitu saja, tanpa diproses dan dibina lebih lanjut. Padahal yang paling kita takutkan adalah sikap dan respons balik yang sangat keras dari masyarakat. Jadi, menurut saya, sikap anarkis itu yang harus dicegah, jangan sampai terjadi itu. Tapi membiarkan yang haram itu terjadi, ya sangat mu­dah terjadinya reaksi keras.

RM; MUI sudah melakukan pendekatan kepada Kepolisian dalam menindak kaum LGBT ini?

K.MA; Sudah ada fatwa dan imbauan untuk menindak itu semua. Mungkin memang perlu ditingkatkan lagi itu penertibannya. Dakwah bisa menjadi cara, karena dakwah prinsipnya untuk mengubah dan memperbaiki. (Rmol/Ram)