Oknum TNI Mutilasi Warga Mimika, Natalius Pigai: Mana Suara Jokowi? Diam Berarti Setuju Kejahatan Militer

eramuslim.com – Tokoh Papua Natalius Pigai meminta Presiden Joko Widodo atau Jokowi memberi perhatian terhadap kasus pembunuhan dan mutilasi terhadap 4 warga Mimika, Papua.

Sebah, kasus mutilasi itu melibatkan sebanyak 6 oknum TNI Angkatan Darat dan 3 warga sipil lainnya.

Pigai berharap Presiden Jokowi memberi perhatian terhadap kasus itu seperti memberi perhatian terhadap kasus Brigadir Yoshua atau Brigadir J.

“Biadab!. tunggu suara @jokowi seperti alm Joshua. Jokowi kalau diam maka menyetujui kejahatan Aparat Militer di Papua,” ujar Pigai lewat akun Twitter pribadinya, dikutip Rabu 31 Agustus 2022.

Pigai menduga, oknum TNI yang terlibat kasus mutilasi tersebut karena ada komando. Pigai juga mendesak Komnas HAM memberi perhatian terhadap kasus itu.

“Pembunuhan yang melibatkan lebih dari 5 orang tidak mungkin tanpa komando maka Komnas HAM harus usut sebagai dugaan pelanggaran HAM berat,” ucapnya.

Menurut Pigai, jika Jokowi diam dengan kasus mutilasi ini, maka Jokowi seolah menyetujui kejatahan yang dilakukan aparat militer.

“Mana suara @jokowi seperti alm Joshua. Jokowi kalau diam maka menyetujui kejahatan Aparat Militer di Papua,” ucapnya.