Israel Melarang Pejabat Negara Asing Berkunjung ke Gaza

Israel menolak disebut sengaja ingin menutupi situasi Gaza pada dunia luar dengan alasan bahwa mereka yang ingin berkunjung ke Gaza bisa melewati perbatasan Mesir. Meski faktanya, Israel bekerjasama dengan otoritas Mesir menentukan siapa saja yang boleh masuk ke Gaza lewat perbatasan itu.

Hamas Akan Rayakan 22 Tahun Berdirinya

Berbicara di Gaza City, Juru bicara Hamas Sami Abu Zuhri mengatakan kepada penduduk setempat bahwa Hamas masih "memegang janjinya untuk membebaskan negeri Palestina, tempat-tempat suci dan semua tahanan Palestina, dan menyingkirkan blokade dari Jalur Gaza."

Yahudi Gilas Mahasiswa Palestina dengan Mobil Berulang Kali

Kejadian ini terjadi di depan mata pihak kepolisian Israel, para aktivis Bintang David Merah yang mengurus ambulan, dan para hadirin lainnya. Situs infopalestina berbahasa Arab melansir, bahwa salah seorang di antara mereka meneriakkan kalimat dengan bahasa Ibrani yang artinya, "Lindaslah dia!" Sedangkan sebagian yang lain berusaha untuk menjauhkan kamera yang ada untuk menutupi aksi keji ini dari media.

Pimpinan Hamas Jawab Soal Keberadaan Shalit

Dalam wawancara dengan Al-Jazeera, Hamdan mengatakan bahwa berita itu merupakan upaya untuk menekan Hamas ditengah masih berlangsungnya negosiasi pertukaran tahanan dengan Israel. Menurutnya, negosiasi masih berlangsung lewat mediator Jerman dan masih terfokus pada tuntutan Hamas agar Israel membebaskan 1.000 tahanan Palestina untuk ditukar dengan pembebasan Shalit.

Hamas Sudah Serahkan Shalit ke Mesir?

Menurut surat kabar itu, Shalit sudah dipindahkan ke Mesir sejak beberapa hari yang lalu dan tinggal di suatu tempat yang dirahasiakan. Pemindahan Shalit ke Mesir, ditemani oleh pejabat senior Hamas, Mahmoud Zahar dengan menempu rute yang tidak biasa menuju menuju perbatasan Rafah, dimana tim dari Mesir sudah menunggu.

Marwan Barghouti Menolak Dideportasi

Tokoh Fatah yang mendekam di penjara israel, Marwa Barghouti, menolak di deportasi ke negara Arab, jika ia dibebaskan dari penjara Israel, sebagai pertukar tawanan antara Hamas dengan Israel. Karena, Barghouti termasuk tokoh yang ada di dalam daftar Hamas, yang harus dibebaskan.

Zionis Melarang Syaikh Ikrimah Sabri Masuk Masjid Al-Aqsha

Ketika Syekh Shabri baru saja pulang dari Saudi kemarin, otoritas Zionis langsung memanggilnya untuk diinterogasi. Karena kelelahan sebab baru saja pulang dari perjalanan jauh, Syekh Shabri sempat meminta pengacarnya Khalid Zabariqah untuk mengundur waktu ke hari lain untuk memenuhi panggilan Zionis itu.