Ini Alasan Kakek Rasulullah SAW Memberinya Nama Muhammad

Muhammad al Bushiri, seorang penyair ulung menjadikan nama Muhammad benar-benar keramat. Ia melantunkan kekeramatan itu dalam nadzam Burdahnya

فإن لي ذمةً منه بتسميتي

محمداً وهو أوفى الخلق بالذمم

Sesungguhnya aku punya jaminan (di hari kiamat) yakni namaku Muhammad

Dan ia (Nabi Muhammad) adalah makhluk paling sempurna dalam menepati janji (memberikan syafaatnya di hari kiamat)

Tentu ia tidak serta merta mengeramatkan nama itu tanpa dasar. Setidaknya, ada beberapa hadist yang mengungkapkan betapa mulianya nama Muhammad.

Pertama, hadist yang disebut Hakim dalam kitab Al-Tarikh-nya,

إذا سميتم الولد محمدا فأكرموه وأوسعوا له المجلس ولا تقبحوا له وجها

Jika kalian memberikan anak-anak kalian nama ‘Muhammad’, maka muliakan mereka dan lapangkanlah tempat duduk mereka dalam majelis. Dan jangan kalian hinakan wajah mereka (jangan hinakan atau caci maki mereka dengan kata-kata ‘semoga Allah jelekkan wajah kalian’ atau sejenisnya).”