Muslim Inggris Kembali Gagal Bangun Masjid di Ibukota London

masjid di ibukota londonEramuslim – Umat Islam di Eropa kembali harus menelan pil pahit, khususnya Muslim di Inggris, setelah pada pekan ini Pemkot London kembali menolak izin pembangunan sebuah masjid yang mampu menampung 9.000 jamaah.

Seperti dilansir surat kabar The Independent Inggris dalam terbitannya hari Senin (25/10) kemarin menyatakan bahwa penolakan ini dimotori oleh kelompok esktrimis sayap kanan Inggris dengan melakukan kampanye hitam di laman internet.

Ini adalah kejadian kedua dimana pada tahun 2012 lalu kelompok yang sama berhasil mengasut pemerintah Inggris untuk menolak izin pembangunan masjid, dimana Jamaah Tabligh akhirnya mengajukan banding atas keputusan tersebut.

Tercatat dalam 12 tahun terakhir izin pembangunan Masjid di Inggris menjadi barang susah yang didapati Muslim Inggris, setelah adanya black kampain yang dilakukan musuh-musuh umat Islam.

Rencanannya masjid akan dibangun oleh Jamaah Tabligh di dekat Olympic Park di London Timur dengan luas 3 kali lebih besar dari Katedral St. Paul di kota London. Masjid ini diperkirakan dapat menampung 9.000 jamaah dan memiliki sebuah aula terpisah yang mampu menampung 2.000 orang. (Rassd/Ram)