Rusia Hanya Pulangkan Sedikit Tentaranya Dari Suriah

Putin130912Eramuslim – Meskipun keputusan Presiden Rusia Vladimir Putin menarik sebagian besar kekuatan militernya di Suriah sejak 1 pekan silam telah dilaksanakan, akan tetapi informasi yang beredar menyatakan Rusia masih menyiagakan 24 pesawat tempurnya di Pangakalan Udara Humaimam.

“Hanya 20 pesawat tempur dan sebuah pesawat angkut prajurit yang kembali ke pangkalan Rusia pada 15 dan 16 Maret setelah pengumuman yang dilakukan Putin,” ujar sumber pejabat Barat yang minta dirahasiakan identitasnya.

Sumber tersebut melanjutkan, “Masih ada 24 pesawat militer di Suriah yang terdiri dari 12 pesawat Su-24, 4 pesawat Su-30, 4 pesawat Su-34 pesawat, dan 4 pesawat Su-35 pesawat, serta belasan helikopter tempur.”

Menurut sumber menyatakan bahwa dengan kekuatan seperti ini Rusia dapat kapan saja kembali menggelar serangan udara diberbagai daerah Suriah.

Sebelumnya pada hari Senin 21 Maret 2016, Kepala Staf Umum Angkatan Bersenjata Federasi Rusia Sergey Rodsqui mengingatkan bahwa negara dapat kapan saja mulai pelaksanaan serangan udara terhadap kelompok yang melanggar upaya gencatan senjata di Suriah. (Anatolia/Ram)