Soal Holywings, Ustaz Felix: Nabi Muhammad Lebih Penting daripada Segala-galanya Bagi Muslim

Felix menjelaskan lebih jauh, semakin besar kontroversi, orang semakin tertarik. “Kita bicara kontroversi karena ini adalah masalah attention dan interest. Attention dan interest nggak punya value, jadi dia pokoknya mencari yang diselisihi, maka dia pasti akan terkenal,” urainya.

Berbicara minuman keras, bebernya, yang paling berseberangan dengan itu yah muslim, orang sudah tahu orang muslim tidak boleh minum miras. “Nggak boleh minum khamr segala sesuatu yang menghilangkan akal, maka dicarilah, berarti Islam,” bebernya.

Ustaz Felix Siauw menilai, simbol Islam yang paling kuat adalah Nabi Muhammad. Tidak mungkin, kata dia, orang muslim itu tidak hormat pada Nabi Muhammad.

“Nggak mungkin orang itu diam ketika dia berhadapan dengan nama Nabi Muhammad, karena nama Nabi Muhammad ini lebih penting daripada segala-galanya bagi orang muslim, maka dipilihlah nama Muhammad,” jelasnya. (Fajar)