Obama Serukan Kongres Kirim Pasukan Darat Ke Irak Dan Suriah

Barrack obamaEramuslim – Selasa 12 Januari 2015, Presiden Amerika Serikat Barack Obama meminta Kongres untuk menyetujui aksi militer dalam menumpas milisi Negara Islam di Irak dan Suriah.

“AS dan koalisi internasional yang terdiri dari 60 negara dapat berbuat banyak daripada hanya sekedar menghentikan pendanaan sumber dana dan aliran pejuang yang masuka ke dalam organisasi Negara Islam,” ujar Obama di Gedung Putih.

Obama melanjutkan, “Jika Kongres serius dengan perang melawan Negara Islam, maka mereka akan mengizinkan menggunakan tentara AS dalam perang melawan Negara Islam.”

Obama dan AS kini mendapat kritikan tajam setelah merubah kebijakan mereka mendukung Bashar Al Assad ikut ambil bagian dalam penyelesaian akhir solusi damai konflik di Suriah. Sebelumnya presiden AS ke-44 ini menegaskan bahwa konflik di Suriah baru dapat berakhir jika Syiah Bashar Al Assad mengundurkan diri dari jabatanya. (Bbcarabic/Ram)