600+ Pengacara, Akademisi, Mantan Hakim Agung Inggris Teken Surat, Serukan Penghentian Ekspor Senjata ke ‘Israel’

Israel using banned weapons in Gaza: Medical sources

Eramuslim.com – Tiga mantan hakim agung, termasuk mantan ketua Mahkamah Agung, Lady Hale, termasuk di antara lebih dari 600 pengacara, akademisi, dan pensiunan hakim senior yang memperingatkan bahwa pemerintah Inggris telah melanggar hukum internasional dengan terus memasok senjata ke ‘Israel’.

Dalam sebuah surat kepada perdana menteri, para penanda tangan, yang juga termasuk mantan hakim Pengadilan Banding dan lebih dari 60 KC (King’s Council), mengatakan bahwa situasi saat ini di Gaza adalah “bencana” dan mengingat adanya temuan Mahkamah Internasional (ICJ) yang menyatakan bahwa ada risiko genosida yang mungkin terjadi, maka Inggris secara hukum berkewajiban untuk bertindak untuk mencegahnya.

Surat sepanjang 17 halaman tersebut, yang juga merupakan pendapat hukum, dikirim pada Rabu (3/4/2024) malam dan menyatakan:

“Meskipun kami menyambut baik seruan yang semakin kuat dari pemerintah Anda untuk menghentikan pertempuran dan memperbolehkan masuknya bantuan kemanusiaan ke Gaza tanpa hambatan, namun secara bersamaan melanjutkan (untuk mengambil dua contoh yang mencolok) penjualan senjata dan sistem persenjataan kepada ‘Israel’ dan mempertahankan ancaman untuk menghentikan bantuan Inggris kepada UNRWA merupakan tindakan yang jauh dari kewajiban pemerintah Anda dalam hukum internasional.”

Surat ini muncul ketika para anggota parlemen dari Partai Konservatif menekan Rishi Sunak untuk bertindak setelah tujuh pekerja bantuan internasional, termasuk tiga warga negara Inggris, terbunuh oleh serangan udara ‘Israel’ di Gaza pada hari Senin (1/4/2024).

Sumber-sumber partai percaya bahwa Menteri Luar Negeri David Cameron telah mendorong pemerintah untuk mempertegas pendekatannya terhadap ‘Israel’, namun mendapat perlawanan dari Downing Street.

Tiga anggota parlemen dari Partai Tory dan satu mantan menteri yang kini menjadi anggota Lords (majelis tinggi) mengatakan bahwa Inggris harus menghentikan ekspor senjata ke ‘Israel’ setelah serangan udara tersebut.

Sementara itu, hasil jajak pendapat YouGov, yang dilakukan sebelum serangan, menunjukkan bahwa pemerintah dan Partai Buruh tidak sejalan dengan sentimen publik, dengan mayoritas pemilih–sebesar 56% berbanding 17%–mendukung dihentikannya ekspor senjata.

Surat tersebut menyerukan kepada pemerintah untuk bekerja menuju gencatan senjata permanen dan menjatuhkan sanksi “terhadap individu dan entitas yang telah membuat pernyataan yang mendorong genosida terhadap warga Palestina”.

Surat tersebut mengatakan bahwa mengembalikan pendanaan ke UNRWA–yang ditarik setelah tuduhan ‘Israel’ yang belum terbukti bahwa 12 staf di badan PBB untuk pengungsi Palestina itu terlibat dalam serangan 7 Oktober–diperlukan untuk “memasukkan dan mendistribusikan sarana kehidupan secara efektif bagi warga Palestina di Gaza, dan dengan demikian mencegah genosida”.

Lady Hale, mantan ketua Mahkamah Agung, termasuk salah satu pihak yang ikut menandatangani surat tersebut. Foto: Sophia Evans/The Observer

Mengenai penyediaan senjata ke ‘Israel’, surat tersebut menyatakan: “Kesimpulan ICJ bahwa ada risiko genosida yang mungkin terjadi di Gaza telah memberi peringatan kepada pemerintahan Anda bahwa senjata mungkin digunakan dalam pelaksanaannya dan penangguhan penyediaan senjata tersebut merupakan ‘cara yang mungkin untuk mencegah’ dan/atau ‘tindakan untuk mencegah’ genosida.”

Anggota parlemen dari Partai Konservatif, David Jones, Paul Bristow dan Flick Drummond, serta anggota parlemen dari Partai Tory, Hugo Swire, semuanya menyerukan penangguhan ekspor senjata ke ‘Israel’ setelah Peter Ricketts, yang pernah menjadi penasihat keamanan nasional pemerintah pada masa jabatan Perdana Menteri David Cameron dan sekarang duduk di Lords, menyatakan pendapat yang sama.

Drummond, anggota parlemen dari Meon Valley, mengatakan: “Hal ini telah membuat saya khawatir untuk waktu yang lama. Apa yang membuat saya khawatir adalah kemungkinan senjata Inggris digunakan dalam tindakan ‘Israel’ di Gaza, yang saya yakini telah melanggar hukum internasional.”

Lord Ricketts mengatakan kepada program Today di BBC Radio 4: “Saya pikir sekarang ada banyak bukti bahwa ‘Israel’ tidak cukup berhati-hati dalam memenuhi kewajibannya terkait keselamatan warga sipil. Dan sebuah negara yang mendapatkan senjata dari Inggris harus mematuhi hukum kemanusiaan internasional. Itu adalah syarat dari izin ekspor senjata.”

Menteri Pertama Skotlandia, Humza Yousaf, memperingatkan bahwa dengan menolak untuk menghentikan penjualan senjata ke ‘Israel’, “Inggris berisiko menjadi terlibat dalam pembunuhan warga sipil yang tak bersalah.”

Signifikansi surat itu tidak hanya terletak pada jumlah penandatangannya, namun juga pada fakta bahwa surat itu ditandatangani oleh para pensiunan hakim senior, yang biasanya enggan berkomentar secara terbuka mengenai isu-isu yang sensitif secara politik.

Para penanda tangan terkemuka termasuk mantan hakim agung Lord Sumption dan Lord Wilson, mantan Lord Justice of Appeal Sir Stephen Sedley, Sir Alan Moses, Sir Anthony Hooper dan Sir Richard Aikens, dan mantan ketua Bar of England and Wales, Matthias Kelly KC.

Mereka menyatakan dalam surat tersebut: “Inggris harus segera mengambil tindakan untuk mengakhiri melalui cara-cara yang sah tindakan yang menimbulkan risiko serius terjadinya genosida. Kegagalan untuk mematuhi kewajibannya sendiri di bawah konvensi genosida untuk mengambil ‘semua tindakan yang bisa dilakukan untuk mencegah genosida’ akan menimbulkan tanggung jawab negara Inggris atas pelanggaran internasional, yang mana perbaikan penuh harus dilakukan.”

Surat tersebut melangkah lebih jauh–dan memiliki daftar penanda tangan yang lebih banyak–dibandingkan dengan surat sebelumnya yang dikirim ke Sunak pada bulan Oktober, mengenai kewajiban pemerintah untuk mencegah dan menghindari keterlibatan dalam pelanggaran serius terhadap hukum kemanusiaan internasional.

Dikatakan bahwa sejak saat itu telah terjadi “perkembangan yang signifikan” terkait situasi di Gaza. Hal ini termasuk perintah sementara yang dikeluarkan oleh ICJ dan memburuknya situasi di Gaza, dengan sedikitnya 32.623 (data per Rabu, 3 April 2024) warga Palestina terbunuh oleh serangan ‘Israel’, “kelaparan yang akan segera terjadi” yang disebabkan oleh pemblokiran bantuan oleh ‘Israel’, penghancuran fasilitas kesehatan, pembunuhan petugas kesehatan dan kemanusiaan, serta laporan tentang penyiksaan dan perlakuan yang tidak manusiawi atau merendahkan martabat.

Salah satu penanda tangan, Phillippa Kaufmann KC, mengatakan: “Begitu banyak anggota senior dari profesi hukum Inggris yang berbicara dengan sangat tegas untuk mendesak pemerintah agar bertindak sesuai dengan kewajiban hukumnya, menunjukkan betapa besarnya keprihatinan kami terhadap bukti-bukti yang jelas dari pelanggaran serius terhadap hukum internasional di Gaza.”

Surat tersebut juga menyerukan kepada pemerintah untuk terus “menggunakan segala upaya” untuk memastikan pembebasan sandera ‘Israel’ yang ditangkap dalam serangan 7 Oktober.

Pemerintah Inggris telah menolak untuk memublikasikan nasihat hukumnya sendiri mengenai masalah ini, tetapi sebuah rekaman yang bocor menunjukkan bahwa para pengacaranya sendiri telah menyatakan bahwa ‘Israel’ telah melanggar hukum kemanusiaan internasional di Gaza.

Sunak mengatakan kepada The Sun pada Rabu malam bahwa izin ekspor senjata tetap ditinjau secara “hati-hati” sesuai dengan “peraturan dan prosedur yang akan selalu kami ikuti.” (The Guardian/Hidayatullah)

Beri Komentar